:

Navbar Bawah

Sunday, January 13, 2013

TUGAS SOFTSKILL 4

WEBSITE PERUSAHAN YANG MENGGUNAKAN MARKETING MIX

FOREVER 21

Sebelum saya membahas tentang analisis e-Marketing Mix 4P yang dipakai oleh website pakaian Forever21, ada baiknya kita kenalan dulu dengan apa itu Marketing Mix 4P. Langsung saja ke pembahasan P yg pertama yaitu Product, dalam mengamati suatu website yang perlu diperhatikan adalah pengklasifikasian produk berdasarkan tujuan penggunaan; apakah produk tsb ditujukan untuk dikonsumsi langsung oleh konsumen (consumer goods) atau produk tsb dibeli untuk diproduksi kembali dan kemudian baru dipasarkan ke konsumen (industrial goods).

Lanjut ke P yang kedua adalah Price. Untuk strategi penetapan harga ada 2 strategi yaitu price skimming dan market penetration. Dimana price skimming adalah strategi yang digunakan oleh perusahaan dengan menetapkan harga tinggi untuk menutupi biaya pengembangan produk selanjutnya, sedangkan market-penetration pricing yaitu dengan memberikan harga murah untuk menarik pelanggan sebanyak-banyaknya. Hal lain yang perlu diperhatikan adalah general pricing approach, apakah strategi tersebut ditentukan oleh suplai persediaan; dimana ketika akan menjual produk yang baru diluncurkan, maka harga – harga produk yang lama akan diturunkan agar persediaannya berkurang.

Elemen ketiga adalah Promotion. Ada empat alat bantu promosi, yaitu periklanan (advertising), promosi penjualan (sales promotion), hubungan masyarakat (public relations), dan penjualan personal (personal selling). Sebagai tambahan, sampai saat ini kan kebanyakan konsumen yang mempunyai pendapatan rendah adalah konsumen yang memperhatikan price awareness dan price conciousness dalam mengambil keputusan. Adapun yang dimaksud dengan price awareness adalah kemampuan individu/ konsumen untuk mengingat harga baik harga produk itu sendiri maupun harga produk competitor untuk dijadikan referensi. Sedangkan pengertian dari price consciousness adalah kecenderungan konsumen untuk mencari perbedaan harga. Untuk itu umumnya mereka akan berusaha mencari informasi tentang harga dan proses seleksi yang tinggi.

Last but not least adalah Place Distribution, ada dua jenis interaksi yaitu dimana konsumen yang mendatangi pemberi jasa / langsung datang ke toko, yang kedua pemberi jasa dan konsumen tidak bertemu langsung sehingga pemesanan barang dilakukan via telepon, fax atau SMS dan pengiriman bisa langsung dikirim oleh toko atau melalui jasa pengiriman barang seperti TIKI, TIKI JNE, FedEx, dll untuk memperlancar pendistribusian barang ke konsumen. (sumber: http://athay.wordpress.com)

Selanjutnya, website yang akan saya analisis adalah website dari Forever21, sebuah perusahaan yang menjual pakaian dan aksesoris. Begitu masuk ke website dari Forever21,

Dari tampilan pertama saat kita membuka website perusahaan ini, dari analisis saya, mereka telah melakukan 2 P dari 4 P dalam marekting mix yaitu Price dan Promotion. Mengapa price? Karena dalam tampilan tersebut, mereka menulis “Starting at $11.50” artinya mereka tidak memasang harga tinggi yang dimana harga tersebut standar harga yang murah untuk produk berkualitas dari perusahaan mereka. Sehingga itu akan menarik konsumen untuk membeli produk mereka.

Mengapa Promotoion? Masih pada tampilan awal website, perusahaan ini juga telah melakukan promotion dimana perusahaan tersebut melakukan promosi tentang harga tersebut pada tampilan awal website mereka sehingga siapapun yang membuka website mereka untuk pertama kalinya langsung memiliki gambaran bahwa banyak produk mereka yang menarik juga harganya terjangkau. Dan ini akan membuat konsumen yang akan membeli produk mereka meningkat.

Selanjutnya, masuk ke P yang ketiga, yaitu product. Di website dari Forever21 ini, mereka memberikan page dimana konsumen dapat melihat produk apa saja yang mereka tawarkan beserta harga dari produk tersebut dengan tampilan yang sangat bagus.

Selanjutnya kita akan membahasa P yang terakhir dari website Forever21 ini, yaitu Place Distribution. Pada website perusahaan ini, konsumen dapat membeli produk mereka dengan datang langsung ke toko mereka yang lokasi dari toko mereka dapat kita lihat pada website mereka. Dan mereka juga menawarkan pembelian secara online bagi konsumen mereka yang tidak inging datang langsung ke toko mereka. Hal ini tentu saja memudahkan konsumen dalam bertransaksi untuk membeli produk yang ditawarkan oleh perusahaan mereka,

Kesimpulannya, perusahaan pakaian dan aksesoris Forever21 ini telah menerapkan Marketing Mix 4P dengan sangat baik pada website perusahaan mereka seperti yang telah kita bahasa. Sehingga website ini sangat membantu perusahaan mereka untuk memperoleh penjualan yang lebih besar dengan strategi marketing yang mereka terapkan secara baik.
Read More --►

TUGAS SOFTSKILL 3

BEDAH WEBSITE AIM BISCUIT

Pada pembahasaan kali ini saya akan membahas sebuah usaha kecil yaitu biskuit dimana PT Aneka Indomakmur, aka AIM Biscuits adalah produsen biskuit, cracker, dan assorted biscuit. Merek: Roasted Corn, Toasty Cheese, Square Puff, Cream Crackers, Crispy Crackers, dan Kelapa Muda Biskuit. Kantor dan pabrik: Surowongso, Karang Bong, Gedangan, Sidoarjo. berikut latar belakang,visi dan misi dari AIM Biscuit.


LATAR BELAKANG
PT. Aneka IndoMakmur mulai dibangun pada tahun 1995 dan mulai berproduksi tahun 1996. Yang pertama kali diproduksi adalah biskuit bermerek Kangguru, yang ditujukan untuk segmen menengah ke bawah. Baru kemudian dikembangkan merek AIM Biscuits yang ditujukan untuk segmen menengah atas.


Perusahaan berskala nasional ini memproduksi biskuit sekitar 95% untuk dikonsumsi oleh pasar nasional dan selebihnya diekspor ke negara-negara di Asia dan Afrika. Distribusi nasional ditangani langsung oleh lebih dari 20 agen distributor yang tersebar di seluruh Indonesia. Produk unggulannya, yaitu: Roasted Corn, Toasty Cheese, Square Puff, Cream Crackers, Crispy Crackers, dan Kelapa Muda Biskuit. Keunggulan produknya adalah pada rasa, harga yang kompetitif, dan inovasi berkala berdasarkan riset dan pengamatan pasar.

PEMASARAN PRODUK
PT. AIM mempersiapkan tim khusus untuk promosi produk barunya tanpa meninggalkan tim yang berfokus pada produk yang telah beredar. Strategi pemasaran yang saat ini digunakan oleh PT. AIM adalah lebih mengutamakan promosi langsung ke end user yang diwujudkan antara lain dengan mangadakan event-event khusus, tenaga promosi SPG di supermarket, bahkan terjun langsung ke pasar.


Untuk tetap menjaga kualitas, PT. AIM telah memperoleh sertifikat SNI, PT. AIM juga telah mengimpor bahan baku tepung dari Belgia sebagai usaha dalam menjaga kualitas produk AIM. Untuk memenuhi kebutuhan pasar yang semakin meningkat, PT. AIM berusaha untuk terus melakukan peningkatan mutu dan produksinya.

VISI & MISI

1. Menjadi perusahaan produsen biskuit nomor satu, baik secara kualitas, maupun kuantitas Terbaik untuk Konsumen 
2. Produk berkualitas
3. Harga kompetitif 
4. Terbaik untuk Lingkungan sekitar : Padat karya, sehingga menyerap tenaga kerja yang akan membantu perekonomian daerah Sidoarjo   
5.Tidak ada limbah industri yang berbahaya 

demikian sedikit ulasan mengenai usaha kecil menengah yang menggunakan website sebagai media penjualan mereka.. mudah-mudahan bacaan ini bisa bermanfaat..

sumber http://www.aimbiscuits.com




Read More --►
animasi  bergerak gif
Talk Less Do More Broo